http://www.blogger.com/blogger.g?blogID=110453212866065092#template

CPNS Untuk Seluruh Masyarakat Indonesia, Tidak Hanya Masyarakat Riau

| Senin, 02 September 2013

Pekanbaru (Rkc) - Dalam penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2013 di tujuh kabupaten kota yang ada di Riau, tidak hanya untuk masyarakat Riau. Tapi, seluruh masyarat Indonesia memiliki kesempatan yang sama dalam perekrutan tersebut.

Hal tersebut disampaikan Asrizal selaku Kepala Bidang Administrasi Kepegawaian, Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau. Ia menegaskan, perekrutan CPNS bersifat nasional.

"Artinya, seluruh warga negara Indonesia berhak untuk ikut tes CPNS di tujuh kabupaten kota tersebut," ungkap Asrizal kepada GoRiau.com, Senin (2/9/2013) di Ruang Kerjanya.

Ia menegaskan, tidak ada pembatasan kepada setiap orang yang sudah memenuhi persyaratan untuk ikut CPNS di Riau. Begitu juga sebaliknya dengan warga Riau yang ingin ikut CPNS di Provinsi lain yang berada di Indonesia.

"Orang Riau yang mau jadi CPNS di Kalimantan sana, juga bisa," tegasnya. Hal itu disebabkan, pendaftaran dilakukan dengan pola internet. Dimana, dalam ketentuannya tidak mengharuskan KTP tempatan. (***)

Source: Goriau





Kirim Komentar Anda:
Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan Kami dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. Kami akan menimbang setiap laporan yang masuk dan dapat memutuskan untuk tetap menayangkan atau menghapus komentar tersebut.

Tambahkan Komentar Baru